LONDON - Tottenham Hotspurs bekum menyerah untuk datangkan gelandang Chelsea Connor Galagher. Klub Ibukota ini siap mengajukan penawaran ulang pada bursa transfer musim panas mendatang, di tengah kebuntuan negosiasi antara sang pemain dengan The Blues.
Pemain 24 tahun itu saat ini masih menyisakan 18 bulan dalam kontraknya di Stamford Bridge. Dan Chelsea berada di bawah tekanan untuk melepas Gallagher, jika negosiasi perpanjangan kontrak berujung gagal.
Peran Gallagher di Chelsea juga tak kalah penting. Dia sering mengenakan ban kapten selama Reece James cedera. Laporan The Telegraph yang dikutip Sports Mole pada Minggu (18/2), menilai masih ada peluang pembicaraan lebih lanjut.
Pembicaraan antara semua pihak akan berlanjut dalam beberapa bulan mendatang, namun Chelsea akan terbuka untuk hengkang jika Gallagher masih menolak untuk menandatangani kontrak, dan pada saat itulah Spurs akan kembali dengan ambisinya.
Sebelumnya, tim asuhan Ange Postecoglou melakukan pernyelidikan terkait gagalnya pembelian Gallagher. Chelsea menuntut biaya besar senilai 50 juta pounds, dan jumlah itu gagal dipenuhi oleh Spurs.
Postecoglou masih belum melupakan Gallagher, dan pelatih Australia itu tampaknya percaya bahwa mantan pemain pinjaman Crystal Palace itu akan cocok dengan sistem tekanan tinggi yang dipraktikkannya.
Gallagher telah bersama Chelsea sejak 2008, dan setelah empat masa pinjaman terpisah dari klub, dia telah mencetak enam gol dan tujuh assist dalam 77 pertandingan untuk The Blues di semua kompetisi.