JAKARTA - Legenda Chelsea Frank Leboeuf merasa muak dengan pemilik baru klub Todd Boehly. Sebab sejak 2022 hingga saat ini Chelsea belum juga menunjukkan performa maksimal.
Menurutnya, Chelsea hanya buang-buang duit dengan belanja pemain mahal. Beberapa pemain dengan harga mahal seperti Mykhailo Mudryk, Moises Caicedo, dan Enzo Fernandez sudah berhasil direkrut.
Tapi, Chelsea masih susah bersaing di Liga Inggris. Si Biru tertahan di posisi ke-11 klasemen Liga Inggris dengan raihan 40 poin. Mereka tertinggal 27 poin dari Liverpool di posisi pertama.
Leboeuf menilai skuad Chelsea saat ini minim pemain berpengalaman, Boehly disebut cuma membangun tim akademi. Oleh karena itu, eks pemain asal Prancis itu sudah muak.
"Saya sudah banyak berbicara mengenai hal ini dan saya muak terus mengulangnya...selama anda tak mempunyai orang yang bisa diandalkan, artinya pemain-pemain berpengalaman, anda tak bisa membangun apapun. Inilah yang anda hadapi saat mencoba membangun tim akademi," kata Leboeuf di Daily Mail.
"Pemain Chelsea tak mempunyai stamina, hampa di hatinya, tak ada isi di otaknya, mereka tak tahu apa yang harus dilakukan," kata Leboeuf.
"Itu tidak profesional dan tidak adil untuk orang-orang yang mencintai klub ini. Saya muak. 10 pemain Burnley seharusnya memenangi laga, Chelsea melawan Burnley....itulah akhirnya."
"Saya ingin menyelamati para fans untuk terus datang ke Stamford Bridge untuk menyaksikan itu," kata dia menambahkan.