JAKARTA - Bali United FC harus menjamu Persib Bandung di Bali United Training Center, Selasa (14/5) dalam partai semi final leg pertama Championship Series BRI Liga 1 2023/24. Persib akan coba ambil keuntungan dari situasi tersebut, pasalnya laga juga diketahui digelar tertutup tanpa penonton.
Sebagai informasi, Bali United tidak dapat menggelar laga di kandangnya di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar karena adanya event Piala Asia U17 Wanita 2024. Pelatih Persib Bojan Hodak menanggapi situasi tersebut menjadi masalah bagi Serdadu Tridatu, namun Maung Bandung sendiri belum terbiasa dengan lapangan baru yang ditunjuk.
“Situasi itu jadi masalah bagi mereka, tapi bukan masalah bagi kami. Bali United tentunya sudah mengetahui bagaimana kondisi lapangan latihannya dan kami belum tahu, itu perbedaannya jadi kita lihat nanti,” kata Hodak.
Soal laga akan digelar tanpa penonton, itu akan mengurangi euforia babak semi final yang semestinya dilaksanakan di depan para pendukung. Tapi tentunya itu akan menguntungkan bagi Persib sebagai tim tamu, Persib menurut Hodak bisa memaksimalkan kondisi tersebut.
“Mereka bisa merasa nyaman berada di sana karena bermain di lapangan latihannya karena setiap hari mereka selalu berlatih di sana. Tapi bagi kami bagus karena tidak ada fans (Bali United) yang hadir,” sebut Hodak.
Persib akan bertolak ke Bali pada Minggu (12/5) atau dua hari jelang laga kick off. Hodak telah mempersiapkan timnya, Stefano Beltrame sudah sembuh dari sakit, Nick Kuipers pulih dari cedera.
“Kami melakukan persiapan bagus, Stefano sempat sakit dia sudah kembali, Nick juga cedera sudah kembali. Kami punya skuat terbaik dan saya harap semuanya bisa 100 persen untuk bertanding,” harap Hodak.