Gagal Juara Liga Eropa, Xabi Alonso Tetap Besar Hati Terima Kekalahan

| Kamis, 23/05/2024 23:15 WIB
Gagal Juara Liga Eropa, Xabi Alonso Tetap Besar Hati Terima Kekalahan Xabi Alonso

JAKARTA - Pelatih Bayer Leverkusen Xabi Alonso tetap berbesar hati meski gagal meraih trofi Europa League. Timnya dikalahkan Atalanta dengan skor 3-0.

Gol hattrick Ademola Lookman menjadi pemutus harapan Alonso meraih treble winner musim ini. Ini menjadi kekalahan kedua setelah pertama kali kalah pada Mei 2023.

"Atalanta main lebih baik daripada kami dan mereka berhak meraih trofi. Ini bukan harinya kami. Kami mengalami malam yang buruk," ujarnya dikutip dari BBC.

Meski gagal juara, Alonso menyebut timnya sudah melakukan pencapaian luar biasa, termasuk menghentikan dominasi Bayern Munich yang berjalan 10 tahun. Kendati demikian, ada rasa sesak yang tetap terasa.

Rekor 51 laga tak terkalahkan Bayer Leverkusen akhirnya terputus di laga ke-52 ini. Hal ini tetap menyakitkan hati Alonso dan anak asuhnya.

"Menyakitkan sih itu terjadi di laga sepenting ini. Normalnya memang tidak merasakan kekalahan pertama di laga ke-52. Luar biasa pencapaian kami dan kami harus bangga. Tapi ya ini menyakitkan," tambahnya.

Leverkusen masih punya kesempatan untuk melipur lara gagal juara Liga Europa. Mereka akan menghadapi Kaiserslautern di final DFB-Pokal akhir pekan ini.