• News

Usung Anies di Pilgub Jakarta, PKB Disebut Main Aman

Ariyan Rastya | Sabtu, 15/06/2024 06:10 WIB
Usung Anies di Pilgub Jakarta, PKB Disebut Main Aman Anies Baswedan

JAKARTA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) disebut bermain aman dalam kontelasi politik Indonesia. Hal ini terlihat dari cara DPW PKB Jakarta yang mengusung Anies Baswedan untuk maju di Pilgub Jakarta 2024.

Pengamat Politik Abubakar Solissa melihat PKB ingin memanfaatkan euforia Pilpres 2024 yang masih hangat untuk dibawa ke Pilkada Jakarta. 

Di lain sisi, PKB juga ingin tetap terlihat pro pemerintah dengan membuka peluang Putera Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep untuk menjadi Cawagub Anies. 

"PKB disatu sisi ingin menarik konteks pilpres di Pilkada Jakarta, tapi pada sisi yang lain ingin menaikan bargaining politik di pemerintahan dengan mendorong putra Jokowi Kaesang Pangarep sebagai calon wakil gubernur," kata Solissa kepada katakini.com, Sabtu (15/6/2024). 

Solissa menganggap, PKB sedang bermain dua kaki. PKB seakan tak ingin kehilangan bergaining politiknya di kalangan loyalis Anies. 

Hal itulah yang mendorong PKB mengusung Anies di Pilkada Jakarta. 

Selain itu, Solissa juga menganggap PKB tetap melakukan negosiasi politik dengan Jokowi. Sikap PKB dinilai sangat pragmatis sebagai sebuah partai politik. 

"PKB seperti mendayung diantara dua karang. Ingin menang menarik simpati pemilih yang pro Anies-Muhaimin di Pilpres 2024, sekaligus membuka ruang negosiasi dengan Jokowi," pungkas Solissa.