• Sport

Shin Tae-yong Dilirik Timnas Korsel, Erick Thohir: Saya Tak Bisa Larang

Ariyan Rastya | Minggu, 23/06/2024 21:29 WIB
Shin Tae-yong Dilirik Timnas Korsel, Erick Thohir: Saya Tak Bisa Larang Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan pelatih Timnas Shin Tae-yong (foto:Antara/Instagram Erick Thohir)

JAKARTA - Kabar jika Timnas Korea Selatan melirik pelatih Shin Tae-yong semakin kuat. Hal ini mengundang respons dari Ketum PSSI Erick Thohir.

Pasalnya, Shin Tae-yong saat ini dianggap sangat sukses sebagai pelatih Timnas Indonesia. Terlebih, Shin Tae-yong sedang mesra-mesranya dengan pecinta sepakbola Tanah Air.

Terkait hal itu, Erick Thohir mengatakan tidak bisa berbuat banyak jika Korsel menginginkan Shin Tae-yong untuk kembali. Ia merasa itu adalah hak dan kewajiban seorang Shin Tae-yong kepada negaranya sendiri.


"Kalaupun dari Korea menginginkan coach Shin Tae Yong, saya tidak bisa melarang," kata Erick Thohir kepada wartawan.

Erick menyebut Shin Tae-yong saat ini sedang dirawat di rumah sakit untuk melakukan pemulihan. Hal ini diakui Erick sebagai kendala utama terkait belum diperpanjangnya kontrak Shin Tae-yong.

Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut mengatakan akan menunggu Shin Tae-yong pulih secara total untuk kemudian kembali membahas perpanjangan kontrak.

"Saya dengar beliau sedang dalam perawatan di rumah sakit, kita berikan waktu," ujarnya.

FOLLOW US