Cuci Gudang, Persita Lepas 13 Pemain Jelang Musim Baru

Ariyan Rastya | Rabu, 03/07/2024 21:45 WIB
Cuci Gudang, Persita Lepas 13 Pemain Jelang Musim Baru Skuat Persita Tangerang sedang menjalani sesi latihan. Foto: Persita

JAKARTA - Persita Tangerang tengah melakukan bersih-bersih di tubuh skuad. Total 13 pemain yang dilepas Persita jelang BRI Liga 1 2024/2025.

Empat diantaranya adalah pemain asing yakni Ramiro Fergonzi, Ezequiel Vidal, Christian Rontini, dan Mohcine Hassan Nader. Sisanya adalah pemain lokal seperti Adhitya Harlan, Sirvi Arvani, Rendy Juliansyah, Dany Saputra, Abu Rizal, Hanis Sagara Putra, Dwi Andika Cakra Yudha, Heri Susanto, dan Ichsan Kurniawan.

"Dua pemain asal Argentina, Ramiro Fergonzi dan Ezequiel Vidal, yang telah berkontribusi dalam total 38 gol di dua musim terakhir resmi akan meninggalkan klub," tulis pernyataan resmi Persita.

Rontini yang telah mencetak tiga gol musim lalu akan meninggalkan tim. Bahkan, top skor klub yakni Hassan Nader juga menjadi bagian yang akan ditendang.

"Bek asal Filipina, Christian Rontini yang sukses mencetak tiga gol musim lalu juga akan pergi meninggalkan klub. Begitu juga dengan pencetak gol terbaik musim lalu, Mohcine Hassan Nader."

Manajemen Persita mengucapkan terimakasih kepada ketiga belas pemain tersebut.

"Persita mengucapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada 13 Pendekar yang telah berjuang dan berkontribusi dengan tim sepanjang musim kompetisi BRI Liga 1 2023/24," tulis Persita.

Tindakan tersebut merupakan bagian dari upaya klub dalam melakukan peremajaan skuad. Terlebih, pada musim 2023/2024 Persita hampir terdegradasi dari kasta tertinggi sepakbola Indonesia.