• Bisnis

Dipimpin MSIN, Saham Paling Cuan Pekan Ini

Budi Wiryawan | Minggu, 18/08/2024 15:05 WIB
Dipimpin MSIN, Saham Paling Cuan Pekan Ini Ilustrasi Saham

JAKARTA - Momentum Perayaan Hari Ulang Tahun ke-79 Indonesia hari ini, pada pekan ini periode 12-16 Agustus 2024, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tembus ke level 7.436.

IHSG mencatatkan rekor penutupan tertinggi di 7.436,039, dengan level all time high (ATH) di 7.460,38.

Data Bursa Efek Indonesia (BEI) menunjukkan saham milik PT MNC Digital Entertainment Tbk (MSIN) melesat 68,25 persen.

Berikut adalah deretan saham top gainers pekan ini:

1. PT MNC Digital Entertainment Tbk (MSIN) melesat 68,25 persen

2. PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA) melejit 59,43 persen

3. PT Argo Pantes Tbk (ARGO) meningkat 46,81 persen

4. PT Green Power Group Tbk (LABA) melompat 41,28 persen

5. PT Sumber Sinergi Makmur Tbk (IOTF) meningkat 41,28 persen

Keywords :


IHSG Saham
.
Top Gainers