• News

Ini Jadwal Libur Sekolah Ramadan dan Lebaran Terbaru

M. Habib Saifullah | Selasa, 04/03/2025 08:15 WIB
Ini Jadwal Libur Sekolah Ramadan dan Lebaran Terbaru Ilustrasi anak sekolah (Foto: Shutter Stock)

JAKARTA - Pemerintah telah menetapkan jadwal libur sekolah selama Ramadan 2025. Waktu liburan bagi para murid akan mendapatkan jatah waktu libur, yaitu awal Ramadan dan menjelang Lebaran.

Sebelumnya, Pemerintah telah mengeluarkan Surat Edaran bersama Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Menteri Agama (Menag), dan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) yang ditetapkan pada Januari lalu.

Namun, Mendikdasmen Abdul Mu`ti pada Senin (3/3/3035) mengumumkan perubahan jadwal terbaru libur sekolah lebaran 2025, yang mana libur lebaran akan dimajukan 5 hari dari jadwal yang telah ditetapkan sebelumnya.

"21 sampai dengan 28 Maret dan 2 sampai dengan 8 April itu libur Idul Fitri bagi sekolah atau madrasah satu pendidikan. Kemudian 9 April 2025 mulai belajar lagi di sekolah, madrasah, dan satuan pendidikan keagamaan," kata Mendikdasmen.

Untuk itu, berikut ini jadwal terbaru pembelajara di Bulan Ramadan.

1. 27 dan 28 Februari, 3 sampai dengan 5 Maret

Belajar mandiri di lingkunan keluarga, tempat ibadah, dan masyarakat.

2. 6 sampai dengan 20 Maret

Belajar di sekolah /madrasah/satuan pendidikan keagamaan.

3. 21 sampai dengan 28 Maret, 2 sampai dengan 8 April

Libur Idulfitri 1446 H bagi sekolah/madrasah/satuan pendidikan keaamaan.

4. 9 April

Kembali belajar di sekolah/ madrasah/ satuan pendidikan keagamaan.

Namun pengumuman ini masih menungu surat edaran terbaru yang akan ditandatangani oleh tiga menteri.