• Kesra

Paus Fransiskus Puji Cara China Tangani Virus Corona

| Senin, 27/01/2020 05:05 WIB
Paus Fransiskus Puji Cara China Tangani Virus Corona Virus Corona (Foto: CNN)


Vatikan, Katakini.com - Cara China menanggulangi wabah Virus Corona dipuji oleh Paus Fransiskus sebagai "komitmen besar". Paus juga berdoa untuk orang-orang yang sakit akibat terinfeksi virus tersebut.

"Saya juga berdoa untuk orang-orang yang sakit karena virus yang telah menyebar ke seluruh China," ujar Paus Fransiskus di hadapan puluhan ribu orang di Lapangan Santo Petrus, Ahad (26/1/2020).

"Semoga Tuhan menerima mereka yang meninggal akibat virus corona ke dalam kedamaiannya, menghibur keluarga dan memberikan kekuatan kepada China yang memerangi virus tersebut,".

Hubungan antara Vatikan dan Beijing telah meningkat sejak September, 2018 ketika kedua belah pihak menandatangani pakta bersejarah tentang penamaan para uskup.

Umat Katolik konservatif keberatan dengan pakta itu, menuduh Vatikan menjual diri ke pemerintah komunis.

Kemampuan penyebaran virus korona jenis baru itu dinilai semakin kuat dan infeksi dapat terus meningkat.

Komisi Kesehatan Nasional China menginformasi hampir 2.000 orang di China terinfeksi dan 56 orang tewas oleh penyakit ini.