Katakini.com- Seorang pemimpin politik Palestina yang dipenjara selama 18 tahun terakhir dibebaskan dari penjara Israel pada Kamis malam.
Hassan Fatafta, pemimpin Front Populer untuk Pembebasan Palestina, ditangkap pada 2003 atas tuduhan bahwa dia merencanakan pembunuhan terhadap orang Israel.
Dia dibebaskan dari penjara Ofer di Ramallah barat di Tepi Barat yang diduduki.
Berbicara kepada Anadolu Agency setelah dibebaskan, dia mengatakan tahanan yang ditahan oleh Israel tetap berkomitmen untuk perjuangan Palestina.
“Warga Palestina harus memelihara semangat perjuangan mereka untuk mencapai tujuan yang diperjuangkan oleh para tahanan dan yang menyebabkan mereka dipenjara,” kata Fatafta. (Anadolu Agency)