JAKARTA - Penyanyi sekaligus Produser lagu Woo Ji-ho atau yang akra disapa Zico telah menyelesaikan wajib militernya pada hari Jumat, hal ini disampaikan langsung oleh agensinya KOZ Entertainment dalam sebuah pernyataan.
Penyanyi 29 tahun tersebut mulai menjalani wajib militer pada Juli 2020 sebagai pekerja sosial alternatif setelah empat minggu menjalani pelatihan dasar.
Dia memulai debutnya sebagai anggota boy band beranggotakan tujuh orang Block B pada tahun 2011 dan telah merilis serangkaian lagu hit termasuk single solo hit "Any Song" pada tahun 2020.
Dikutip dari The Korea Herald, single solo pertamanya adalah "Tough Cookie" yang dirilis pada tahun 2014.
Disis lain, penyanyi veteran Psy mengucapkan selamat kepadanya karena telah menyelesaikan layanan selama konferensi media untuk album penuh kesembilannya. Kedua musisi ikut menulis "Celeb" yang menampilkan Suzy dalam video musik.