JAKARTA - Tomat memiliki segudang manfaat. Tak hanya bagus untuk kesehatan tapi juga menjaga kecantikan kulit.
Manfaat tomat untuk wajah berasal dari zat gizinya, seperti vitamin C dan vitamin E. Selain itu, tomat tinggi akan kandungan fitonutrien karotenoid, seperti lutein, zeaxanthin, dan lycopene.
Baru-baru ini, peneliti telah menemukan hubungan penting antara lycopene dengan kesehatan kulit.
Likopen bersifat antioksidan sehingga bisa menghambat stres oksidatif akibat paparan radikal bebas pada kulit.
Dikutip dari hellosehat.com, berikut manfaat tomat untuk kulit wajah:
1. Mencegah kanker kulit
Seperti yang telah disebutkan, tomat kaya akan kandungan antioksidan, salah satunya adalah likopen. Likopen merupakan salah satu jenis antioksidan yang memberikan pigmen warna pada tomat.
Nah, berbagai penelitian menemukan bahwa likopen memiliki efek antikanker yang kuat.
Mengutip studi terbitan Impact Journals on Aging (2020) senyawa yang bersifat antioksidan bekerja dengan cara mencegah proses perubahan sel normal menjadi sel kanker atau karsinogenesis.
Senyawa ini juga berpotensi menurunkan jumlah sel kanker, menunda timbulnya kanker kulit dari paparan zat pemicu (karsinogen), dan menjaga jaringan tumor agar tetap jinak.
Oleh karena itu, risiko kanker kulit berpotensi menurun.
Sebenarnya, anjuran konsumsi likopen harian belum diketahui pasti. Namun, Anda bisa konsumsi asupan likopen sebanyak 8–21 mg setiap hari. Jumlah ini dikatakan cukup untuk memerangi radikal bebas.
Manfaat untuk wajah ini bisa Anda dapatkan dengan mengonsumsi tomat mentah yang telah dicuci.
2. Membantu melembapkan kulit
Manfaat tomat selanjutnya adalah untuk melembapkan kulit wajah. Manfaat ini bisa Anda dapatkan sebab tomat mengandung kalium yang cukup tinggi, yakni sebesar 237 mg dalam 100 gram.
Menurut sebuah studi yang terbit tahun 2012 dalam Journal of Dermatological Science, penurunan kadar kalium dapat menyebabkan kulit kering pada orang-orang yang memiliki eksim.
Sebagai sumber kalium, Anda bisa mencoba mengoleskan tomat atau produk perawatan kulit yang mengandung bahan ini.
Studi ini memaparkan bila mengoleskan kalium mampu menghidrasi permukaan kulit pada pasien dermatitis atopik atau eksim.
3. Melindungi kulit dari sengatan matahari
Tak hanya bantu mencegah kanker kulit, likopen pada tomat juga dapat melindungi kulit dari sunburn atau kulit terbakar akibat matahari.
Khasiat ini bahkan sudah dibuktikan dalam jurnal Scientific Reports pada tahun 2017.
Studi ini menemukan mengonsumsi tomat kaya likopen membantu menurunkan zat asam tiobarbiturat. Zat ini merupakan radikal bebas yang berasal dari paparan sinar ultraviolet.
Asam tiobarbiturat ini akan menyerang lapisan lemak pada permukaan kulit sehingga memunculkan tanda-tanda penuaan kulit.
Meski demikian, manfaat tomat untuk wajah ini tidak bisa menggantikan peran tabir surya.
Oleh karena itu, Anda tetap harus menggunakan tabir surya dengan SPF 30 atau lebih untuk mendapatkan perlindungan ekstra.
4. Membantu pengelupasan kulit mati
Ternyata, manfaat tomat untuk wajah membantu mengelupas atau mengeksfoliasi sel kulit mati. Manfaat ini didapat berkat kandungan pektin dan flavonoid dalam tomat.
Eksfoliasi sangat penting untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit. Pada dasarnya, kulit secara alami akan melepaskan sel-sel kulit mati dan memunculkan sel-sel kulit yang baru.
Bila sel kulit mati terus menumpuk, kondisi ini bisa membuat kulit wajah terasa kering, bersisik, serta menyumbat pori-pori.
Akibatnya, kulit bisa saja ditumbuhi jerawat. Oleh karena itu, kulit membutuhkan eksfoliasi untuk mencegah masalah pada kulit tersebut.
5. Membantu mendorong produksi kolagen
Kolagen merupakan protein yang berfungsi sebagai salah satu pembentuk tulang, kulit, rambut, otot, dan ligamen.
Pada kulit, kolagen membantu kulit agar tetap terlihat kencang sehingga membuat tampilan wajah menjadi lebih awet muda dan tidak mengendur.
Sayangnya, produksi kolagen dalam tubuh akan menurun seiring bertambahnya usia. Oleh karena itu, Anda membutuhkan asupannya dari sumber luar seperti makanan.
Mengonsumsi tomat bisa menjadi salah satu solusinya. Tomat mengandung vitamin C yang dapat membantu merangsang produksi kolagen sekaligus meningkatkan sistem imunitas tubuh.
6. Mempercepat penyembuhan luka
Manfaat tomat untuk wajah yang satu ini didapat dari vitamin C.
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, vitamin C untuk wajah membantu meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.
Kolagen ini membentuk pertumbuhan jaringan baru dan menutup jaringan yang luka.
Selain itu, vitamin C juga bersifat antioksidan sehingga penting untuk melawan radikal bebas pada sel kulit yang terluka.
Tubuh yang kekurangan senyawa bersifat antioksidan menyebabkan pembuluh darah rapuh sehingga rentan mengalami perdarahan.
Cara mengolah tomat untuk mendapatkan manfaat pada wajah
Sebenarnya, hingga saat ini belum ada penelitian yang benar-benar membuktikan manfaat mengoleskan tomat untuk wajah.
Sebagian besar manfaat berasal dari makan tomat mentah untuk wajah. Jika Anda tertarik mencobanya, ada beberapa cara perawatan kulit bisa Anda lakukan.
1. Mengoleskannya langsung pada wajah
Hancurkan tomat mentah hingga halus, lalu rendam kapas di dalamnya.
Setelah itu, Anda bisa oleskan wajah dengan kapas yang sudah berlumur tomat. Bilas dengan air hangat. Anda juga bisa mengoles jus tomat yang sudah diblender.
2. Perawatan totol pada wajah
Alih-alih mengoleskan tomat ke seluruh wajah, Anda bisa mengolesnya pada bagian tertentu.
Gunakan jus tomat ke area yang diperlukan, seperti kulit kering atau menggelap (hiperpigmentasi).
3. Masker tomat
Anda bisa menambahkan oatmeal atau yoghurt untuk membuat masker wajah. Campur semua bahan, oleskan di wajah dan tunggu selama 20 menit, lalu bilas dengan air hangat.
Risiko menggunakan tomat untuk wajah
Meski ada potensi manfaat tomat untuk wajah, Anda tetap bisa mendapatkan keluhan yang mungkin muncul setelah menggunakannya.
Anda bisa mengalami reaksi alergi, baik saat mengonsumsinya maupun mengoleskannya. Jika Anda memiliki alergi makanan tomat, hindarilah sebisa mungkin.
Jika tetap penasaran, Anda bisa melakukan tes tempel atau patch test. Caranya, bubuhkan sejumput tomat segar ke bagian belakang leher atau siku dalam lalu tunggu selama 48 jam.
Apabila tidak ada reaksi alergi kulit yang timbul, Anda bisa saja membubuhkannya pada wajah sebagai perawatan kulit.
Sebaliknya, tunda pemakaian jika kulit kemerahan, gatal, mengelupas, dan berbentol. Hal ini menandakan Anda mengalami alergi kulit akibat tomat.
Potensi manfaat tomat untuk wajah memang menjanjikan untuk kecantikan. Akan tetapi, beberapa studi masih memerlukan penelitian lebih lanjut.
Oleh karena itu, Anda tidak bisa hanya mengandalkan tomat untuk mengatasi masalah kulit wajah. (*)