JAKARTA - Mega Bintang Sepakbola Cristiano Ronaldo dikabarkan akan memperpanjang kontraknya dengan Al-Nassr.
The Sun melaporkan bahwa Ronaldo bisa berkarir lebih lama di Arab Saudi. Ia dikabarkan siap meneken kontrak baru di Al-Nassr.
Laporan tersebut mengklaim bahwa Ronaldo saat ini sudah betah bermain di Arab Saudi.
Ia dikabarkan senang dengan proyek Al-Nassr. Terlebih ia senang karena Saudi Pro League mengalami peningkatan yang pesat.
Jadi ia merasa tertantang untuk terus melanjutkan karirnya di Arab Saudi.
Laporan tersebut mengklaim bahwa Ronaldo siap melanjutkan karirnya lebih lama di Al-Nassr.
Ronaldo seharusnya membela Al-Nassr hingga tahun 2025 nanti. Namun sang pemain dikabarkan siap memperpanjang kontraknya itu.
Ia membuka diri untuk membela Al-Nassr hingga tahun 2027 mendatang. Jadi ia menunggu tawaran dari Al-Nassr untuk memperpanjang kontraknya.
Sejauh ini performa Ronaldo di Al-Nassr tergolong ciamik.
Sejauh ini ia sudah mengoleksi total 10 gol dan lima assist dari delapan penampilan bersama Al-Nassr.