PARIS - Penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe, setuju bergabung dengan Real Madrid pada bursa transfer musim panas mendatang, setelah kontraknya saat ini habis.
Januari menjadi akhir kesabaran Madrid mendatangkan Mbappe, setelah beberapa tawaran sebelumnya berakhir nihil.
El Real mengajukan proposal baru bulan ini yang harus ditanggapi paling lambat pada pertengahan Januari.
"Kylian Mbappé telah mencapai kesepakatan dengan Real Madrid dalam beberapa hari terakhir," demikian laporan Foot Mercato pada Minggu (7/1) malam.
Memasuki enam bulan terakhir kontraknya pada Januari, Mbappe sudah bebas untuk berbicara dengan tim di luar PSG, dan laporan itu menyebutkan bahwa kedua pihak telah berjabat tangan dalam kesepakatan selama beberapa hari terakhir.
Namun, presiden PSG Nasser Al-Khelaifi menegaskan bahwa Mbappe tidak akan meninggalkan klub dengan status bebas transfer dalam keadaan apa pun, dan sang striker juga dikatakan ingin menghindari skenario seperti itu untuk menghormati juara Prancis tersebut.
Selama enam setengah tahun terakhir, Mbappe telah mengumpulkan rekor klub 234 gol dan 100 assist dalam 283 pertandingan untuk PSG, dan dia telah mencetak 25 gol hanya dalam 24 pertandingan selama musim 2023-2024.
Pemain berusia 25 tahun itu juga mencetak hat-trick dalam kemenangan 9-0 Coupe de France atas Revel pada Minggu kemarin, menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang masa PSG di Piala Prancis dengan total 30 gol.