• Ototekno

Tips dan Jadwal Ganti Oli Motor yang Tepat

M. Habib Saifullah | Senin, 24/03/2025 06:05 WIB
Tips dan Jadwal Ganti Oli Motor yang Tepat Ilustrasi ganti oli motor (Foto:Adira Finance)

JAKARTA - Merawat motor bukan hanya soal mencucinya secara rutin atau memeriksa tekanan ban. Salah satu bagian paling penting dalam perawatan kendaraan roda dua adalah mengganti oli mesin secara berkala.

Oli berfungsi sebagai pelumas, pendingin, dan pembersih mesin. Jika oli tidak diganti dalam waktu yang tepat, performa mesin bisa menurun bahkan berpotensi mengalami kerusakan serius.

Lalu, kapan sebenarnya waktu yang tepat untuk mengganti oli motor? Secara umum, penggantian oli mesin direkomendasikan setiap 2.000 hingga 3.000 kilometer pemakaian, atau sekitar sebulan hingga dua bulan sekali, tergantung seberapa sering dan seberapa jauh motor digunakan.

Namun, hal ini juga bisa berbeda tergantung jenis motor, kondisi jalan yang sering dilalui, serta jenis oli yang digunakan.

Bagi pengendara yang sering melewati kemacetan atau rute perkotaan dengan stop and go, sebaiknya mengganti oli lebih sering. Mengapa? Karena meskipun jarak tempuh pendek, mesin tetap bekerja keras dalam kondisi lalu lintas yang padat, sehingga pelumas menjadi lebih cepat kotor dan kehilangan fungsi optimalnya.

Selain berdasarkan jarak tempuh, indikasi fisik dari oli juga bisa menjadi penanda. Jika oli sudah berubah warna menjadi hitam pekat, terasa encer atau bahkan berbau gosong, itu tandanya oli sudah tidak lagi dalam kondisi baik dan harus segera diganti.

Jangan menunggu sampai mesin terasa panas berlebihan atau mengeluarkan suara kasar, karena itu berarti kerusakan sudah mulai terjadi.

Perlu diingat juga bahwa oli yang terlalu lama tidak diganti bisa menyebabkan kerak dan lumpur di dalam mesin, yang akan mengganggu aliran pelumas dan mempercepat keausan komponen.

Oleh karena itu, ketepatan waktu dalam mengganti oli adalah kunci untuk menjaga umur panjang dan performa mesin motor.

Sebagai langkah perawatan tambahan, sebaiknya selalu mencatat kapan terakhir kali mengganti oli dan menggunakan oli sesuai spesifikasi pabrikan.